Manyala.co – Makassar, PLN Indonesia Power terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.
Dalam semangat berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan 1446 H, PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Tello menyalurkan santunan kepada anak yatim dan dhuafa di lima panti asuhan yang berada di ring 1 wilayah operasionalnya serta kepada petugas kebersihan Kecamatan Panakukkang, Kota Makassar.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni pada Kamis hingga Jumat, 20-21 Maret 2025, sebagai bentuk kepedulian sosial melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan.
Penyaluran bantuan dilakukan di lima panti asuhan, yaitu Panti Asuhan Bina Bersama, Yatim Sejahtera, Rahmatullah Batua, Hidayatullah, dan Bustanul Islamiyah.
Selain itu, bantuan juga diberikan kepada petugas kebersihan yang bertugas di wilayah Kecamatan Panakukkang. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Manager PLN IP UBP Tello, Hariady Bayu Aji, bersama jajaran manajemen, tim CSR, serta didukung oleh Srikandi PLN IP UBP Tello dan Persatuan Istri Karyawan & Karyawati PLN IP UBP Tello. Camat Kecamatan Panakukkang, M. Ari Fadli, S.S.T.P, turut hadir dalam penyaluran bantuan yang dilakukan di Kantor Kecamatan Panakukkang.
Manager PLN IP UBP Tello, Hariady Bayu Aji, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan untuk mendukung masyarakat sekitar, khususnya mereka yang membutuhkan.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi anak-anak yatim dan dhuafa di lingkungan sekitar serta bagi para petugas kebersihan yang telah berjasa dalam menjaga kebersihan kota. Semoga keberkahan Ramadhan ini dapat dirasakan oleh semua pihak,” ujar Hariady.
Pada hari pertama, bantuan disalurkan ke tiga panti asuhan, yakni Panti Asuhan Bina Bersama, Yatim Sejahtera, dan Rahmatullah Batua. Setiap panti menerima paket sembako, bantuan uang operasional, serta dukungan pembinaan untuk anak-anak asuh.
Sementara itu, pada hari kedua, bantuan disalurkan ke Panti Asuhan Hidayatullah dan Bustanul Islamiyah, serta ditutup dengan penyerahan bantuan kepada petugas kebersihan di Kantor Kecamatan Panakukkang.
Total sebanyak lebih dari 250 anak asuh di lima panti asuhan menerima santunan dalam bentuk paket sembako dan bantuan uang operasional.
Selain itu, sebanyak 50 petugas kebersihan di Kecamatan Panakukkang turut mendapatkan bantuan paket sembako sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Camat Kecamatan Panakukkang, M. Ari Fadli, S.S.T.P, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PLN IP UBP Tello atas kepedulian yang ditunjukkan melalui kegiatan ini.
“Kami sangat mengapresiasi upaya PLN IP UBP Tello yang terus berkontribusi bagi masyarakat. Bantuan ini sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan, terutama di bulan penuh berkah ini,” ungkapnya.
Melalui kegiatan berbagi ini, PLN IP UBP Tello berharap dapat terus mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar dan memberikan kontribusi positif bagi lingkungan.
Program ini juga menjadi wujud nyata kepedulian sosial perusahaan dalam mendukung kesejahteraan anak-anak yatim, dhuafa, serta para petugas kebersihan yang berjasa dalam menjaga lingkungan sekitar.
Sekilas Tentang PLN Indonesia Power
PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar se-Asia Tenggara Sub Holding BUMN kelistrikan yaitu PT PLN (Persero).
PLN Indonesia Power selalu berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi yang berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan menuju The NEW PLN 4.0 UNLEASHING ENERGY and BEYOND.