Beranda / Peristiwa / Mobil Tenggelam Di Kanal Tritura Antang, Sopir Meninggal, 5 Orang Selamat

Mobil Tenggelam Di Kanal Tritura Antang, Sopir Meninggal, 5 Orang Selamat

Banner Manyala

Seunit mobil Avanza hitam tercebur ke dalam kanal Tritura Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (26/2/2025) malam.

Insiden kecelakaan itu, dalam penanganan Unit Laka Lantas Polrestabes Makassar.

“Kejadiannya tadi malam, Rabu malam sekitar pukul 20.30 Wita,” kata Kanit Lantas Polrestabes Makassar, Iptu Jerryanto ditemui wartawan di lokasi, Kamis (27/2/2025).

Saat mobil tercebur ke dalam kanal, kata Jerryanto, mobil berisi enam orang penumpang dan sopir.

Namun nahas lanjut Jerry, sang sopir meninggal dunia saat hendak mendapat pertolongan medis di rumah sakit.

Wali Kota Munafri Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya Anggota DPRD Makassar, Ruslan Mahmud

“Kejadiannya, berjumlah enam orang, terdiri dari supir. Ia (sopir) meninggal di RS Primaya Hospital,” ujarnya.

Sang sopir diketahui bernama H Sukarman (55) warga Biringkanaya, Kota Makassar.

Untuk mobil yang tercebur kata dia, telah dilakukan proses evakuasi.

“Saat ini kami melaksanakan Evakuasi kendaraan di Jalan Tamangapa Raya 3, Kecamatan Manggala,” terang Jerry.

“Kedalaman kanal kami belum ketahui pasti, karena sekitar 10 meter,” lanjutnya.

Nathalie Holscher Siap Terbang ke Sidrap: Saya Datang untuk Minta Maaf

Sebelumnya diberitakan, Minibus terjun ke Kanal Tritura Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (26/2/2025) malam.

Pantauan Tribun-Timur.com, Kamis  (27/2/2025) pagi, minibus tersebut tenggelam. Hanya terlihat bagian atapnya saja. 

Warga pun berdatangan melihat kondisi minibus yang terjun ke kanal.

Seorang warga, Feri mengatakan, mobil terjun ke kanal sekira pukul 22.10 Wita. Saat itu sedang hujan deras.

Ia berada di masjid berjarak 10 meter dari lokasi kejadian bersama rekannya. 

Kronologi Bripka AI Digerebek Pasangan Saat Berduaan dengan Istri Orang di Gowa

Kemudian mendengar orang berteriak mencari tali. Ia pun melihat keluar dan sudah banyak orang di pinggir kanal.

Feri pun mendekat dan melihat evakuasi penumpang dan sopir mobil.

Ada enam orang dalam mobil, satu laki-laki dan lima perempuan. 

Mereka dievakusi menggunakan bambu oleh warga dan pengendara yang melintas.

“Di mobil ada enam orang, satu laki-laki dan lima perempuan,” katanya saat ditemui Tribun-Timur.com, Kamis (27/7/2025).

Feri menuturkan, mobil travel itu diduga melaju dari arah timur (masuk dari Jl Tun Abdul Razak, Gowa) menuju arah barat (Waduk Tunggu Pampang).

Mobil tersebut hendak mengantar penumpang.  Namun, naas alami kecelakaan.

Sopir mobil dan dua penumpang dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan.

Sedangkan tiga penumpang lainnya langsung di bawa ke rumah masing-masing.

“Sopirnya setelah dievakuasi tiba-tiba sakit, jadi langsung di bawa ke rumah sakit. Dua penumpang juga di bawa ke rumah sakit,” tuturnya.

Informasi terakhir didapatkan, sopir mobil meninggal dunia. 

Saat ini disemayamkan di rumah duka di Delta Bumi Sudiang.

Berita Terbaru

01

Wali Kota Munafri Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya Anggota DPRD Makassar, Ruslan Mahmud

02

Borneo FC vs PSM Makassar Berakhir Imbang 1-1, Keduanya Gagal Tembus Empat Besar

03

Ridwan Kamil laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri

04

Nathalie Holscher Siap Terbang ke Sidrap: Saya Datang untuk Minta Maaf

05

Kronologi Bripka AI Digerebek Pasangan Saat Berduaan dengan Istri Orang di Gowa

Topik Populer

Opini

Lifestyle

Manyala Today

Video

Fun Fact