Viral di media sosial, sekelompok pemotor melakukan penyerangan di Jalan Sungai Limboto, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Video rekaman CCTV aksi penyerangan itu diunggah oleh akun Instagram @makassarviral_, Minggu (23/2/2025).
“Kiriman followers: tabe min penyerangan orang tidak dikenal di Jl Sungai Limboto sekitar pukul 03:30,” tulis akun tersebut.
Dalam rekaman video, tampak pelaku mengendarai motor dan berhenti di ujung jalan setapak sebuah lorong.
Beberapa di antaranya menyerang ke dalam lorong diduga menggunakan anak panah.
Ada juga yang melemparkan benda ke dalam lorong.
Salah satu pelaku terlihat merusak penutup kios di dekatnya.
Berita Terkait
Penyebab dan kemungkinan adanya korban akibat peristiwa tersebut belum diketahui.
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya yang dikonfirmasi belum memberikan keterangan lebih lanjut.
Begitu pula dengan Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Devi Sujana.