Beranda / Peristiwa / Mahasiswa Makassar Gelar Aksi Berbagi Takjil, Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan

Mahasiswa Makassar Gelar Aksi Berbagi Takjil, Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan

Mahasiswa(i) STIMI Yapmi Makassar yang tergabung dalam organisasi Sons Of Adam (SOA) Gelar Aksi Berbagi Takjil di Bulan Ramadan
Banner Manyala

Manyala.co – Mahasiswa Stimi Yapmi Makassar yang tergabung dalam organisasi Sons Of Adam (SOA) menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama dengan menggelar kegiatan berbagi takjil di bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 27 sampai 30 Maret 2025, menjelang waktu berbuka puasa di sekitar wilayah Makassar.

Ketua BEM Stimi Yapmi serta Anggota dari Sons Of Adam, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk inisiatif para mahasiswa dalam rangka meraih berkah Ramadhan.

“Kegiatan ini merupakan inisiasi dari teman-teman Mahasiswa Stimi Yapmi dan Sons Of Adam dalam rangka mengambil berkah bulan suci Ramadhan. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi sesama,” ujar M Al Azhar Selaku Ketua Bem.

Sama dengan hal tersebut, Muhammad Harlan, selaku Ketua Angkatan 2023 Mahasiswa Stimi Yapmi Makassar, juga menegaskan bahwa kegiatan berbagi ini merupakan wujud kepedulian dan solidaritas di bulan yang penuh berkah ini.

“Kegiatan ini sangat positif mengingat bulan suci Ramadhan, jadi kita harus saling berbagi, dan semoga kegiatan ini dapat berlanjut di luar ramadhan,” kata Harlan.

Nathalie Holscher Siap Terbang ke Sidrap: Saya Datang untuk Minta Maaf

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang melintas di sekitar Lokasi , terutama para pengendara dan pekerja yang masih dalam perjalanan saat menjelang waktu berbuka puasa.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat berbagi dan kepedulian sosial terus tumbuh, tidak hanya selama Ramadhan tetapi juga di bulan-bulan berikutnya. (Istimewa)

Berita Terbaru

01

Borneo FC vs PSM Makassar Berakhir Imbang 1-1, Keduanya Gagal Tembus Empat Besar

02

Ridwan Kamil laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri

03

Nathalie Holscher Siap Terbang ke Sidrap: Saya Datang untuk Minta Maaf

04

Kronologi Bripka AI Digerebek Pasangan Saat Berduaan dengan Istri Orang di Gowa

05

Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa, Bukan Istri Sempurna

Topik Populer

Opini

Lifestyle

Manyala Today

Video

Fun Fact