Beranda / Politik / Jokowi Tanggapi Pertemuan Prabowo dan Megawati: Langkah Baik untuk Bangsa

Jokowi Tanggapi Pertemuan Prabowo dan Megawati: Langkah Baik untuk Bangsa

Jokowi dan Prabowo buka puasa bersama di Istana (dok. merdeka.com ©merdeka)
Banner Manyala

Manyala.co – Presiden ke-7 RI, Joko Widodo, angkat bicara terkait pertemuan antara Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri. Menurut Jokowi, pertemuan antar tokoh bangsa di momen Lebaran adalah hal yang positif dan patut diapresiasi.

“Dalam suasana Lebaran, silaturahmi antara tokoh, antara pemimpin bangsa, itu sangat baik. Pertemuan Pak Prabowo dengan Bu Megawati tentu membawa dampak positif bagi negara,” ujar Jokowi saat ditemui di kediaman pribadinya di Jalan Kutai Utara, Sumber, Solo, Selasa (8/4).

Sebelumnya, Jokowi sempat menyebut bahwa pertemuan dirinya, Prabowo, dan Megawati akan sulit terwujud. Namun saat ditanya kemungkinan pertemuan setelah Lebaran, ia menyatakan dukungan penuh jika itu benar terjadi.

“Kalau bisa berkumpul, tentu akan jauh lebih baik dibanding tidak berkumpul,” katanya singkat.

Bahlil: Pertemuan Tokoh Bangsa Bawa Suasana Harmonis

Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia, juga menyambut baik pertemuan antara Prabowo dan Megawati. Ia menilai, pertemuan semacam itu sangat penting untuk menciptakan suasana politik yang kondusif dan harmonis.

Revisi UU TNI Berpeluang Dibawa ke Rapat Paripurna Pekan Ini, Kata Sufmi Dasco

“Kita semua tentu butuh situasi yang tenang dan solid. Pertemuan antara para tokoh bangsa seperti ini patut kita hargai dan dukung. Langkah Presiden Prabowo bertemu Bu Mega adalah contoh yang baik,” ujar Bahlil.

Ia juga menyebut bahwa Prabowo tidak hanya membangun komunikasi dengan Megawati, tetapi juga dengan tokoh-tokoh lain seperti Presiden Jokowi dan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

“Pak Prabowo ini kan presiden semua golongan, semua partai. Jadi wajar kalau beliau menjalin silaturahmi dengan semua tokoh besar bangsa,” tambahnya.

Saat ditanya apakah dirinya juga akan bertemu dengan Megawati, Bahlil tak menutup kemungkinan. Menurutnya, komunikasi antarketua partai merupakan hal yang biasa.

“Ketemu-ketemu itu bisa saja, biasa aja. Apalagi kita sesama ketua partai koalisi, memang sering juga bertemu,” tutupnya.

Bahlil Sentil Menteri UMKM Maman terkait Izin Usaha Pertambangan

Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) buka suara soal pertemuan antara presiden prabowo dengan Soekarnoputri mantan gubernur DKI Jakarta dan Wakil Kota Solo menilain pertemuan tersebut sangat baik.

Jokowi juga pernah menyampaikan pertemuan prabowo, megawati dan dirinya sulit terwujud namun saat ditanyakan jika pertemuan dilakukan stelah lebaran apa lagi setelaj prabowo

Berita Terbaru

01

Borneo FC vs PSM Makassar Berakhir Imbang 1-1, Keduanya Gagal Tembus Empat Besar

02

Ridwan Kamil laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri

03

Nathalie Holscher Siap Terbang ke Sidrap: Saya Datang untuk Minta Maaf

04

Kronologi Bripka AI Digerebek Pasangan Saat Berduaan dengan Istri Orang di Gowa

05

Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa, Bukan Istri Sempurna

Topik Populer

Opini

Lifestyle

Manyala Today

Video

Fun Fact