Beranda / Nasional / Peringati Hari Kartini: Wawali Makassar Aliyah Mustika Ilham Tekankan Peran Strategis Perempuan Membangun Bangsa

Peringati Hari Kartini: Wawali Makassar Aliyah Mustika Ilham Tekankan Peran Strategis Perempuan Membangun Bangsa

Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham
Banner Manyala

Manyala.co Semangat emansipasi yang diperjuangkan R. A. Kartini kembali digaungkan dalam peringatan Hari Kartini di Kota Makassar, Senin (21/4/2025).

Momentum bersejarah ini dimaknai sebagai pengingat akan pentingnya peran perempuan dalam membangun bangsa, baik dalam lingkup keluarga, masyarakat, hingga pemerintahan.

Wakil Wali kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, yang juga dikenal sebagai sosok ibu dan tokoh perempuan inspiratif, menyampaikan pesan mendalam tentang arti emansipasi di era kini.

“Sebagai seorang perempuan, seorang ibu, dan sebagai Wakil Wali kota Makassar, saya, Aliyah Mustika Ilham, percaya bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam membentuk masa depan bangsa. Perempuan bukan hanya tiang negara, tetapi juga penggerak perubahan dalam keluarga, masyarakat, dan pemerintahan,” ujar Aliyah dengan penuh keyakinan.

Peringatan Hari Kartini tahun ini menjadi refleksi bersama untuk terus memperjuangkan nilai-nilai luhur yang ditanamkan Kartini.

Hari Kartini, Wali Kota Makassar Komitmen Ringankan Beban Perempuan Lewat Program Pro-Rakyat

Kata dia, lebih dari sekadar simbol, perjuangan Kartini dinilai relevan dengan tantangan perempuan masa kini yang kian kompleks dan dinamis.

“Mari kita jadikan semangat Kartini sebagai inspirasi untuk terus mengembangkan potensi, menjaga nilai-nilai luhur, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa,” lanjutnya.

Mengakhiri pesannya, wakil wali kota menyampaikan tekad dan suara hatinya untuk seluruh perempuan Indonesia.

“Saya, Aliyah Mustika Ilham. Suara saya, suara rakyat Indonesia,”tegasnya.

Dengan semangat Kartini yang terus berkobar, Makassar siap melangkah lebih jauh dalam menghadirkan ruang yang lebih inklusif dan setara bagi seluruh perempuan. (*)

Hari Kartini, Pemkot Makassar Dorong Perempuan Mandiri dan Berdaya

Berita Populer

01

Viral Video Syur Ibu Guru Salsa Jember, Berikut Klarifikasinya

02

Sertijab Wali Kota Makassar, Appi-Aliyah Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Kota

03

Penyerangan Sekelompok Bermotor Di Jalan Sungai Limboto Kota Makassar

04

Kepala Dusun di Maros Dibusur, Pelaku Belum Ditangkap

05

Hasto Resmi Ditahan KPK, Hasto : Saya Akan Terus Berjuang!

Topik Populer

Opini

Manyala Today

Lifestyle

Fun Fact

Video